Prinsip-prinsip Epidemiologi

Epidemiologi berasal dari kata Yunani yaitu (epi=pada, demos=penduduk, logos=ilmu). Dengan demikian epidemiologi adalah ilmu yang mempelajari hal-hal yang terjadi pada masyarakat (rakyat)

Prinsip-prinsip Epidemiologi

Berikut ini ialah prinsip-prinsip dalam ilmu epidemiologi:

  1. Mempelajari sekelompok manusia/ masyarakat yang mengalami masalah kesehatan
  2. Menunjuk kepada banyaknya masalah kesehatan yang ditemukan pada sekelompok manusia yang dinyatakan dengan frekuensi mutlak atau rasio
  3. Menunjukkan kepada banyaknya masalah-masalah kesehatan yang diperinci menurut keadaan-keadaan tertentu, di antaranya keadaan waktu, tempat, orang yang mengalami kesehatan
  4. Merupakan rangkaian kegiatan tertentu yang dilakukan untuk mengkaji masalahmasalah
    kesehatan sehingga diperoleh kejelasan dari masalah tersebut.

Kegunaan Studi Epidemiologi

Berikut ini ialah kegunaan dalam studi ilmu Epidemiologi (menurut Brownson dan Petiti, 1998):

  1. Menemukan faktor-faktor yang mempengaruhi kesehatan (agent, host, dan lingkungan) sebagai dasar (ilmiah) untuk tindakan penyakit, kecelakaan (injury) dan promosi kesehatan.
  2. Menentukan penyebab utama kesakitan, kecacatan, dan kematian untuk menetapkan prioritas tindakan dan riset.
  3. Mengidentifikasi kelompok penduduk risiko tinggi dari suatu penyakit, sehingga tindakan dapat segera diprioritaskan.
  4. Mengevaluasi efektivitas program-program kesehatan dan upaya pelayanan dalam rangka peningkatan kesehatan penduduk.

Frekuensi Masalah Kesehatan dalam Epidemiologi

Frekuensi masalah kesehatan menunjukkan kepada besarnya masalah kesehatan yang terdapat pada sekelompok manusia atau masyarakat. Artinya bila dikaitkan dengan masalah penyakit menunjukkan banyaknya kelompok masyarakat yang terserang penyakit.

Untuk mengetahui frekuensi masalah kesehatan yang terjadi pada sekelompok orang atau masyarakat harus dilakukan langkah-langkah sebagai berikut:

1. Menemukan masalah kesehatan melalui cara:

  • Penderita yang datang berobat ke puskesmas, terutama penyakit menular yang berbahaya dan dapat menimbulkan wabah penyakit
  • Laporan dari masyarakat yang datang ke Puskesmas
  • Kunjungan rumah dalam rangkah perawatan keluarga

2. Penelitian atau survei kesehatan

3. Study kasus

Scroll to Top